Simulasi Instruksi KEEP dengan CX Programmer dan CX Designer

Shalom,
Selamat datang kembali di blog saya ❤️ minggu ini saya mendapat tugas untuk membuat simulasi instruksi KEEP. Sebelumnya, izinkan saya memberikan penjelasan singkat mengenai instruksi KEEP ini.

Instruksi KEEP adalah sebuah perintah PLC yang berfungsi sebagai coil untuk menjaga atau mengunci alamat pada coil tersebut. Bisa diartikan menyederhanakan sebuah rangkaian pengunci atau relay lets tanpa perlu kontak bantu, jadi hanya tombol on dan off. Perintah KEEP untuk tombol ON adalah Set, kondisi ini  akan tetap selama PLC dalam keadaan Run. Untuk menghentikannya, kita membutuhkan tombol OFF, yaitu Reset

KEEP memiliki kaki input Set yang akan mengaktifkan coil tertentu saat diberi sinyal dan Reset yang akan mematikan coil saat diberi sinyal. Kesalahan umum yang sering dilakukan pemula (termasuk saya, yang masih newbie hehe) saat menggunakan instruksi Set/Reset  atau KEEP adalah memutus instruksi Set untuk mematikan koil, yaitu memberi kontak NC di sebelah kanan kontak 0.00. hal ini sudah pasti sia-sia, karena tanpa kontak NC pun arus sudah terputus dengan dilepaskannya tombol pada kontak 0.00. Demikian penjelasan singkat tentang instruksi KEEP.

Saya mencoba mempraktikkan langkah-langkah "Membuat Instruksi KEEP" (dengan cara yang paling sederhana, silahkan cek di sini) dan hasilnya seperti berikut:



Simulasi Instruksi KEEP

Demikian post minggu ini, mohon maaf atas segala kekurangannya. Saya sangat berterimakasih atas setiap komentar yang membangun dari pembaca sekalian baik mengenai blog ini, maupun mengenai 

Komentar

Postingan Populer